Monday, March 8, 2010

Fritata Kentang





Bahan :

1 kentang (+/- 100 gram, diameter 6 cm atau 3 inchi), kupas kulitnya, potong-potong kotak, kukus.
5 butir Telur
1 buah tomat ukuran sedang, potong-potong kotak
1/3 cup Cheddar parut
1 1/2 sdm Margarine/butter
5 sdm susu tawar atau cream (jika suka)
1 batang daun bawang
1/4 sdt pala bubuk
1/4 sdt lada bubuk
1/2 sdt garam (bila suka asin, bisa ditambah)
1/2 sdt bawang putih bubuk


Cara Membuat :

1. Kocok telor dengan lada, pala, garam & bawang putih bubuk. Masukkan potongan tomat, kentang, parutan keju, irisan daun bawang dan susu tawar cair, aduk rata.

2. Panaskan margarine/butter dalam wajan datar anti lengket atau wajan iron cast. Tuang adonan telur, tutupi wajan. Masak diatas api sendang, (bisa juga di bake, dengan suhu 350 derajat F) hingga matang. Angkat, potong-potong. Sajikan hangat-hangat dengan sambal ABC/saus tomat sebagai pelengkap.

No comments:

Post a Comment